Sumenep (kilasmadura.com) – Madura United optimistis bisa mencuri poin dalam laga tandang lawan Arema Malang pada pekan ke-15 BRI Super League.
Laga Madura United kontra Arema di Stadion Kanjuruhan Malang akan digelar pada Selasa (23/12), kick off pukul 15.30 WIB.
“Tim kami saat ini jauh lebih baik dibanding laga terakhir sebelumnya. Kami sudah berbenah saat jeda kompetisi,” kata Pelatih Madura United, Carlos Pareira dalam jumpa pers jelang laga, Senin (22/12).
Ia menjelaskan, waktu persiapan menghadapi laga lawan Arema cukup ideal guna menbenahi banyak hal di timnya.
Selanjutnya, persiapan dan penyesuaian banyak aspek di tim dinilai sangat bagus.
“Kami terus mengembangkan cara permainan dan pemain kami tentunya harus beradaptasi,” kata Carlos, menambahkan.
Sementara pemain Madura United, Pedro Monteiro mewakili rekan-rekannya memastikan akan bekerja keras agar bisa mencuri poin dalam laga tandangnya di Malang.
“Semua pemain sudah bekerja keras selama persiapan di masa jeda dan pasti siap lawan Arema. Kami akan mencoba untuk mendapatkan poin di Malang,” kata pemain Brasil ini menegaskan.
Posisi Arema lebih unggul dibanding Madura United di papan klasemen sementara dengan selisih 4 poin.
Saat ini, Madura United tergeser ke posisi 14 setelah Dewa United berhasil menang atas Persis Solo. (KM-06)


